Minggu, 17 November 2013

Teater merupakan suatu kreatifitas manusia yang unik



          Teater pada zaman sekarang ini sudah menyebar kemana-mana, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Di Indonesia sendiri, teater sudah berkembang sejak lama. Hal tersebut dapat kita lihat dari teater-teater tradisional Indonesia yang telah berkembang secara turun-temurun di kalangan masyarakat, fungsinya pun sekarang sudah beragam. Jika dulu orang berteater untuk kepentingan upacara kegamaan, maka pada zaman sekarang ini teater lebih cenderung mengarah kepada media hiburan dan media pendidikan.
          Menggarap sebuah teater di perlukan suatu kreatifitas dari pelakunya, supaya karya-karya yang dipentaskan dapat dinikmati dan diterima oleh masyarakat. Di dalam sebuah garapan, akan dituangkan emosi-emosi dari sutradara sehingga antara garapan yang satu dengan garapan lainnya akan berbeda jika kebetulan mengambil naskah yang sama. Jika seorang menggarap naskah pagi bening misalnya, maka orang lain yang menggarap naskah itu juga pasti akan menghasilkan suatu karya yang berbeda. Hal itu disebabkan dengan perbedaan kreatifitas dan ide-ide dari sutradara yang satu dengan sutradara lainnya. Dengan demikian jika kita menonton suatu pementasan teater, kita akan melihat suatu hasil kreasi yang unik dari penggarapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar